You are currently viewing Monev Penutupan Praktis Mengajar Batch 4

Monev Penutupan Praktis Mengajar Batch 4

Program Praktisi Mengajar merupakan bagian dari kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dan bertujuan untuk membantu lulusan perguruan tinggi lebih siap untuk memasuki dunia kerja.

Program Praktisi Mengajar mendorong kolaborasi antara praktisi ahli dan dosen untuk bertukar ilmu dan keahlian. Kolaborasi ini dapat dilakukan dalam mata kuliah yang disampaikan di ruang kelas, baik secara luring maupun daring. Harapannya, mahasiswa akan mendapat ilmu dan kecakapan yang sesuai dengan kebutuhan dunia kerja dan profesional, pengalaman riil, dan jejaring dunia usaha dan dunia industri (DUDI).

Pelaksanaan Program Praktisi Mengajar Batch 4 telah selesai dilaksanaan, pada tanggal 22 Juli 2024, bertempat di Lounge Exhibition  dilakukan Evaluasi terhadap pelaksanaan Program Praktisi Mengajar secara Hybid. Pada saat evaluasi, ditampilkan hasil kuisioner terhadapa pelaksanaan selama satu semester masukan dari Prakisi, mahasiswa dan kepala program studi merupakan masukan bagi Badan Pengembangan Kurikulum agar pelaksanaan PM berikutnya semakin baik.  untuk batch 5 di harapkan jumlah mata kuliah yang berkolaborasi dengan praktisi semakin meningkat.

Leave a Reply